Ekspansi Dikala Pandemi, STARBOX BARBERSHOP Hadir di 2 Kota, Pekanbaru dan Dumai

Ekspansi dikala Pandemi, Starbox Barbershop hadir di 2 Kota, Dumai dan Pekanbaru. (Foto: Istimewa)
Ekspansi dikala Pandemi, Starbox Barbershop hadir di 2 Kota, Dumai dan Pekanbaru. (Foto: Istimewa)

MIMBARPUBLIK.COM, Batam – STARSBOX BARBERSHOP adalah salah satu barbershop ternama di Indonesia, kaya dengan berbagai penghargaan seperti Market Leader 2020 dan The Best Business Opportunity To Invest 2020 dari Majalah Franchise Indonesia, kini kembali mengembangkan sayapnya di provinsi Riau tepatnya di Kota Pekanbaru dan Kota Dumai.

Berpusat di Kota Batam Kepulauan Riau dengan total 21 Cabang, 12 Kota dan 9 provinsi di Indonesia membuat starsbox barberhop yang berdiri sejak tahun 2015 ini menjadi primadona dan salah satu barbershop premium yang paling ditunggu oleh semua pencinta fashion rambut, target kami membuka cabang di seluruh kota di Indonesia dan kami membuka kesempatan bagi calon mitra yang ini bergabung.

Rizky Kurniadi sang founder sekaligus owner dari Starsbox Indonesia mengatakan, pihaknya mengusung konsep premium barbershop.

“Kami memiliki visi yang luas untuk Industri ini di Indonesia, selain membuka kesempatan berkarya bagi seluruh pencinta seni rambut, kami juga ingin membangun iklim industry barbershop yang sehat dan dipandang di Indonesia bahkan di Asia,” kata Rizky kepada Media ini, Senin (19/10/2020).

Ia mengatakan,tujuannya agar profesi ini juga setara dengan profesi lain khususnya bisa menjadi pilihan bagi kaum milenial masa kini serta bisa dilirik sebagai bisnis real yang professional dan terkonsep oleh para calon pebisnis atau investor.

“Dalam kondisi pandemi saat ini, kami tetap ingin memberikan “Customer experience” yang berbeda bagi seluruh pelanggan, selain mengedepankan kehygenisan peralatan dan perlengkapan yang digunakan, tenaga barbers yang terlatih, humble dan professional, suasana tempat yang lebih nyaman dan cocok untuk semua kalangan, baik pelajar, pekerja, pejabat, tua, muda, baby,” ujarnya.

Pihaknya juga mengedepankan penerapan standart protocol kesehatan yang ketat, mulai dari penyediaan sabun cuci tangan sebelum memasuki barbershop, pengecekan suhu tubuh karyawan dan tamu, fasilitas hand sanitizer, penyemprotan disinfektan secara rutin sampai pada pemakaian cape/ selimut potong sekali pakai sebagai bentuk komitmen kami atas kesehatan semua.

“Kami memiliki paket yang sangat rekomen bagi para pria yang mengutamakan penampilan rambut serta rileksasi ketika datang ke Starsbox, yaitu Paket PREMIUM HAIR CUT, paket ini terdiri dari hair cut, wash, tonic, hot & cold towel, head & Face massage, Masker alovera, Vitamin, eye gell, line up beard, shoulder massage, black mask area T, sampai finishing menggunakan pomade, ini paket sangat komplit,” terang Rizky yang juga mantan pegawai Bank dan dosen tersebut.

Dan pastinya sangat rekomen, sambung Rizky, selain itu, tentunya juga ada paket lain seperti gentlemen hair cut, express hair cut untuk yang memiliki waktu singkat, paket family (father & son), paket kids atau junior haircut serta berbagai layanan lain seperti hair color, hair spa, dan lain-lain yang sudah tentu akan dilayani oleh staff kasir dan barbers kami yang sudah terlatih dan berpengalaman.

Dia menyebut, resmi dibuka pada Senin, 19 Oktober 2020 di 2 kota secara bersamaan, Starsbox Barbershop menyediakan berbagai promo opening menarik, promo kami siapkan sampai dengan “UP TO 50%”.

“Bagi members akan diberikan gratis biaya pendaftaran serta akan mendapatkan voucher tambahan Rp. 15 ribu yang bisa digunakan kapan saja,”ungkapnya.

Silahkan datang dan nikmati layanan STARSBOX PEKANBARU yang beralamat di Jalan Riau No.98 B (Sebelah Kopi janji jiwa), Senapelan, Kota Pekanbaru.

Dan STARSBOX DUMAI yang beralamat di jalan Pangeran Diponegoro No. 65, Rima Sekampung, Sukajadi, kota Dumai.

“Jangan lupa follow instagram @starsboxbarbershop_pekanbaru & @starsboxbarbershop_dumai untuk informasi dan promo-promo menarik kedepannya dari kami”, tutup Rizky.

penulis : r/helmy