Pemerintah Kota Metro, Menghadirkan Aplikasi Samber Untuk Media Online

emerintah Kota Metro gelar rapat pembahasan standar kerjasama dan verifikasi Media Online/Siber dengan Pemerintah Kota Metro menggunakan Sistem Berbasis Elektronik (Samber), berlangsung di OR Setda setempat, Selasa, 22/12/2020

MIMBARPUBLIK.COM, Kota Metro – Pemerintah Kota Metro gelar rapat pembahasan standar kerjasama dan verifikasi Media Online/Siber dengan Pemerintah Kota Metro menggunakan Sistem Berbasis Elektronik (Samber), berlangsung di OR Setda setempat, Selasa (22/12/2020).

Perwakilan Organisasi Wartawan, Abdul Wahab selaku Ketua PWI Kota Metro mengapresiasi Pemkot Metro untuk mendorong upaya penerapan Good Governance.

“Bagi saya pribadi sistem ini sudah tidak asing lagi, karena di beberapa daerah lainnya juga sudah menerapkan aplikasi semacam ini. Pemkot Metro sudah menunjukan langkah maju, dan sistem ini menurut saya masih langkah awal yang tentunya masih ada progress dan tidak mungkin langsung diterapkan begitu saja. Namun kami berharap agar sistem ini dapat diterapkan secara konsekuen dan transparan,” ucapnya.

Kepala Bidang Komunikasi dan Informasi Dinas Kominfo Kota Metro, Yudha Yunianto menyampaikan pesan kepada media via Whatsapp dan Telegram, kapan dibukanya pendaftaran Samber ini.

“Untuk pembukaan pendaftaran nanti setelah SK Walikota selesai. Insyaa Allah awal Januari, Mas,” Terangnya.

Sambung Yudha, menjelaskan aplikasi Samber apa sdh ada Link web nya.

“Sudah siap prototipe nya, Mas. Tapi belum finishing karena nunggu hasil dari rapat ini,” ucap Yudha.

Di akhir pertemuan, para peserta rapat menyepakati bahwa aplikasi ini akan diterapkan dalam proses pendaftaran dan verifikasi media online di tahun 2021, dengan berbagai masukan yang dituangkan dalam Berita Acara Rapat.

Penulis: Shodiq