Inilah Manfaat Cuci Tangan dengan Rutin!

Photo by Jenny K.: https://www.pexels.com/photo/a-person-washing-her-hands-3872806/

Manfaat cuci tangan berkaitan dengan kebersihan diri yang berdampak pada kesehatan. Meski merupakan kebiasaan sederhana, cuci tangan nyatanya bisa jadi langkah pencegahan berbagai jenis penyakit. Tak hanya penyakit ringan, cuci tangan berguna untuk mencegah banyak jenis penyakit yang lebih berbahaya.

Cuci tangan merupakan kebiasaan yang harus dibangun sejak dini. Pasalnya tangan adalah anggota tubuh yang paling banyak membantu aktivitas sehari-hari. Dalam melakukan aktivitas itu, tangan harus bersentuhan dengan benda-benda yang mungkin menjadi sarang bakteri, kuman dan virus berbahaya.

Manfaat Rutin Cuci Tangan

Begitu pentingnya kebiasaan cuci tangan, WHO sejak 2008 telah menetapkan tanggal 15 Oktober sebagai Hari Cuci Tangan Sedunia. Penetapan ini bertujuan untuk menyadarkan seluruh dunia bahwa cuci tangan bisa mendatangkan banyak manfaat untuk kesehatan global. Seperti inilah manfaat cuci tangan.

1.      Membunuh Kuman dan Virus

Pada tangan yang terlihat bersih, bukan berarti tidak ada kuman, bakteri dan virus yang menempel. Jenis mikroorganisme tersebut memang banyak menempel pada benda-benda yang umum digunakan sehari-hari dan bisa beralih ke tangan. Hanya dengan rutin mencuci tangan, mikroorganisme tersebut dapat terempas.

2.      Mencegah Masuknya Zat Berbahaya ke Tubuh

Selain kuman, virus dan bakteri, tangan bisa terpapar zat berbahaya dari benda yang disentuhnya. Lagi-lagi, zat berbahaya ini tidak bisa terlihat oleh mata karena ukurannya yang sangat kecil. Jika tidak mencuci tangan, zat berbahaya tersebut bisa masuk ke tubuh melalui makanan.

3.      Mencegah Penularan Penyakit Pencernaan

Pada tangan yang kotor, terdapat banyak mikroorganisme pemicu masalah kesehatan di saluran pencernaan. Beberapa jenis penyakit pencernaan yang umum terjadi adalah diare, tifus, cacingan hingga disentri. Semua penyakit itu disebabkan oleh bakteri dan virus yang masuk ke tubuh melalui tangan yang kotor.

4.      Mencegah Penularan Infeksi Pernapasan

Tidak hanya masalah di saluran cerna, tangan yang kotor juga bisa menularkan infeksi pernapasan seperti batuk, flu, radang tenggorokan, pneumonia hingga sinusitis. Bahkan penyakit mematikan Covid-19 yang beberapa tahun mewabah di seluruh dunia, juga disebabkan oleh penularan melalui tangan yang terpapar virus Corona.

5.      Mencegah Infeksi Mata

Tak jarang tangan refleks mengucek mata ketika mata terasa gatal. Padahal pada jari-jari tangan bisa saja terdapat mikroorganisme yang justru bisa menyebabkan infeksi lebih parah pada mata. Maka dari itu, cuci tangan dianjurkan untuk dilakukan lebih sering agar terhindar dari infeksi mata.

6.      Mencegah Penularan Penyakit Kulit

Penyakit kulit seperti jerawat, bisul, kurap, kudis, dan berbagai jenis cacar disebabkan oleh virus atau bakteri yang menempel pada tangan. Penyakit-penyakit tersebut sangat mudah tertular ke orang lain melalui sentuhan. Oleh karena itu, cuci tangan menjadi hal yang wajib dilakukan agar terhindar dari masalah kulit.

7.      Lebih Hemat

Jika dibandingkan dengan penanganan masalah kesehatan, cuci tangan menjadi langkah pencegahan yang lebih hemat. Cuci tangan hanya memerlukan air yang mengalir dan sabun yang dapat membasmi kotoran dengan maksimal. Biaya penanganan kesehatan yang mungkin bernilai besar, bisa ditekan dengan rajin mencuci tangan.

Itulah manfaat cuci tangan yang ternyata bisa mencegah berbagai penyakit berbahaya. Agar mendapatkan manfaat yang maksimal, cuci tangan harus dilakukan dengan benar. Tidak hanya dengan air, cuci tangan harus menggunakan sabun dan di bawah air yang mengalir.

Anda bisa mendapatkan cairan pencuci tangan harum lembut di Blibli. Di Blibli, Anda akan menemukan banyak rekomendasi cairan pencuci tangan dengan manfaat terbaik. Dapatkan pula keuntungan berbelanja di Blibli berupa diskon, cashback dan gratis ongkos kirim serta jaminan keamanan transaksi dan pengiriman.