Beredar Kabar Minta Bantuan Hadiah Ke Pelaku UKM, Ini Bantahan Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Fun Bike Door Prizer

Ket foto: Baleho pengumuman acara Fun Bike HKTI Kepri di pantai wisata batu berdaun dabok Singkep, Dok: Jiprizal

MIMBARPUBLIK.COM, LINGGA – Terkait dugaan adanya informasi pelaksanaan kegiatan acara Fun Bike Door Prizer Himpunan Kelompok Tani Indonesia (HKTI) Kepri yang dilaksanakan pada Minggu 12 Pebruari 2023 di Pantai Wisata Batu Berdaun, Kecamatan Singkep Meminta bantuan pengadaan barang jenis elektronik kepada pelaku Usaha Kecil Menengah sebagai hadiah kegiatan lomba santai. Ini pernyataan dan penjelasan yang disampaikan Ketua panitia pelaksana kegiatan fun bike doorprize 2023 mewakili Ketua DPC HKTI Kabupaten Lingga.

Mengutip lansiran informasi yang disampaikan salah seorang narasumber yang minta dilindungi identitasnya mengatakan “Pagi ini (Minggu pagi 12 Pebruari 2023-red) ada seseorang menelpon salah satu pelaku usaha kecil menengah minta dibelikan sejenis barang elektronik untuk hadiah kegiatan fun bike doorprize yang dilaksanakan oleh HKTI Provinsi Kepri.

“Ijin bang kok bisa ya tidak ada modal mau bikin acara doorprizer lomba sepeda santai gitu, buktinya ini kok pagi-pagi sudah nelpon salah satu pelaku usaha kecil menengah minta dibelikan barang elektronik untuk hadiah, kata yang nelpon”, ujar narasumber melalui pesan singkat aplikasi via WhatsApp, Minggu pagi 12 Pebruari 2023 pukul 08.06 WIB.

Menanggapi informasi yang beredar tersebut dan untuk lebih memperjelas kan duduk persoalannya saat dikonfirmasi melalui aplikasi via WhatsApp kepada Ketua DPC HKTI Kabupaten Lingga melalui Ketua pelaksana kegiatan Erwan yang akrab disapa Dek Wan menjelaskan “Waalaikumsalam bang..siapa yang minta begitu…mohon info bang…Hadiah disiapkan oleh Pemkab Lingga” tulisnya Minggu 12 Pebruari 2023 pukul 09.37 WIB.

Masih melalui pesan aplikasi via WhatsApp Ketua pelaksana kegiatan menerangkan melalui tulisannya “Tolong konfirmasi ke saya.. Hadiah sepenuhnya dari pemkab Lingga dan 2 motor listrik dari pak rafiq,.. Kite sudah sangat siap dan sudah dikordinasikan,..Silahkan yang bersangkutan konfirmasi ke pihak pemkab yang menghubungi untuk doorprize tersebut bang ,..Silahkan yang bersangkutan berhubungan dengan pemkab aja bang ..hehe..”, pungkasnya.

Hingga berita ini diterbitkan awak media belum sepenuhnya mengetahui berapa besaran anggaran yang disediakan oleh Pemkab Lingga untuk kegiatan tersebut sesuai penjabaran yang disampaikan oleh ketua panitia pelaksana kegiatan acara Fun Bike Door Prizer untuk dijabarkan ke publik.

Penulis : Zulkarnaen
(Jiprizal)