Kodim Bengkalis Apresiasi Kunjungan TKIT Tahfiz Ibu Harapan

Foto bersama pimpinan kodim dan TKIT ibu harapan, Rabu (2/2). Foto: Syukri/Mimbarpublik.com

MIMBARPUBLIK.COM, Bengkalis – Kodim 0303/Bengkalis menerima kunjungan dari TKIP Tahfiz Ibu Harapan Bengkalis pada, Rabu, 02 Februari 2022.

Kunjungan dilakukan dalam rangka mendapatkan edukasi dari Kodim 0303/Bengkalis dan dilangsungkan di Halaman Makodim, Jalan Bantan Desa Senggoro, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis.

Pada kesempatan itu, mewakili Dandim, Kapendim 0303/Bengkalis, Peltu Shafwan Nasution mengatakan bahwa pihaknya memberi apresiasi atas kunjungan tersebut.

“Kami apresiasi kunjungan ini karena kami bisa memberikan edukasi kepada anak-anak untuk menambah pengetahuannya,” ujar Shafwan Nasution.

Shafwan Nasution juga menambahkan bahwa kunjungan seperti itu sangat positif dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada anak-anak terutama tentang TNI.

“Kami jelaskan kepada anak-anak, jangan takut dengan TNI. TNI itu pengayom serta pelindung masyarakat dan patriot bangsa,” imbuhnya.

Selain itu, pihaknya juga menjelaskan tentang kedisiplinan dalam kehidupan sehari-sehari.

“Biasakan disiplin, seperti disiplin waktu, sikap dan lain sebagainya. Karena kedisiplinan merupakan salah satu kunci kesuksesan. Mudah-mudahan, kunjungan ini bermanfaat bagi anak-anak terutama dalam membentuk kedisiplinan dan patriotisme dalam jiwa para anak bangsa ini ke depan,” pungkasnya. (*)